Cara merubah template halaman blogger


Disini mat brants akan menulis bagaimana caranya merubah ukuran halaman di blogger. Disini kita akan mulai membuka halaman dalam mode html, dan untuk anda yang pemula jangan alergi pada kode-kode html. Mulailah belajar, termasuk mat brants ini. Mat brants aslinya baru belajar bikin blog, betul-betul dari nol putul. Tapi tak beranikan saja menulis macam-macam. Kan blogger punya misi masing-masing. Belajar blog adalah hoby baru bagi mat brants. Dan tulisannya mungkin hanya pas untuk pemula.
Oke sekarang lanjut. Kalau anda memakai default template yang ada di blogger, kebanyakan lebarnya tidak penuh. Secara garis besar template pada blogger di bagi 3 bagian, yaitu:
#outer-wrapper --> kode untuk lebar halaman blog.
#main-wrapper --> kode untuk lebar postingan blog
#sidebar-wrapper --> kode untuk lebar sidebar blog.
Sekarang anda masuk ke kolom layout, buka mode html, nggak usah dicentang expannya (hanya bikin bingung, apalagi untuk pemula)
kemudian cari kode berikut:

#outer-wrapper {
width: 660px;
margin:0 auto;
padding:10px;
text-align:$startSide;
font: $bodyfont;
}
#main-wrapper {
width: 410px;
float: $startSide;
word-wrap: break-word; /* fix for long text breaking sidebar float in IE */
overflow: hidden; /* fix for long non-text content breaking IE sidebar float */
}

#sidebar-wrapper {
width: 220px;
float: $endSide;
word-wrap: break-word; /* fix for long text breaking sidebar float in IE */
overflow: hidden; /* fix for long non-text content breaking IE sidebar float */
}


Angka-angka yang berwarna biru tersebutlah yang anda ubah, misalnya lebar halaman ingin anda set 900px, dan lebar postingan 500px, maka lebar side-bar nya = 400px, biar pas.
Oke selamat mencoba !
(agar anda semangat dalam belajar blog, baca yang ini juga)

0 comments :